Banner

Sabtu, 17 Juli 2010

News

Berita terbaru mengenai riset dan temuan dalam bioinformatika dapat diikuti dari berbagai laporan penelitian pada journal ilmiah, mulai dari yang sifatnya umum seperti Jurnal Ilmiah Nature dan Science, hingga yang dikhususkan untuk bidang bioinformatika, seperti “Bioinformatics” yang diterbitkan oleh Oxford University Press (http://bioinformatics.oxfor djournals.org/archive/). Organisasi profesi elektronika dan informatika terbesar : IEEE dan ACM, sejak tahun 2004 juga menerbitkan “IEEE/ACM Transactions on Computational Biology and Bioinformatics”, yang mewadahi laporan perkembangan terkini dalam bioinformatika. Bioinformatika juga telah diterima oleh komunitas computer science, sehingga dalam berbagai konferensi internasional yang berkaitan dengan computer science, seperti International Joint Conference on Neural Networks (IJCNN), terdapat sesi khusus mengenai aplikasi komputasi dalam bioinformatika.

Daya tarik berbagai masalah dalam bioinformatika ini menyebabkan diangkatnya masalah tersebut sebagai tema kompetisi datamining “KDDCUP” yang diselenggarakan oleh ACM SIGKDD (ACM Special Interest Group on Knowledge Discovery and Datamining). Informasi lengkap mengenai kompetisi yang berlangsung tiap tahun ini dapat dilihat dari

http://www.acm.org/sigs/sigkdd/kddcup/index.php

Tidak ada komentar:

Posting Komentar